Daiman Berbagi menggelar kegiatan cooking class yang penuh keceriaan bagi 15 anak yatim binaannya. Acara ini berlangsung di rumah Ibu Rita Anis Budi Setiyorini, pemilik Laa Cherie Cake, yang berlokasi di Desa Slaji, Kecamatan Kare, Kabupaten Madiun. Dengan penuh semangat, anak-anak berkumpul untuk belajar membuat donat langsung dari ahlinya, menikmati pengalaman baru yang memberikan keterampilan sekaligus kebahagiaan (Sabtu, 15 Februari 2025).

Selama kegiatan, anak-anak yatim dengan antusias mengikuti setiap tahap pembuatan donat, mulai dari mencampur adonan, membentuk, hingga menghias hasil kreasi mereka. Tidak hanya belajar memasak, mereka juga mendapatkan kesempatan untuk bersosialisasi, berkreasi, dan merasakan suasana yang penuh kasih sayang. Keceriaan terpancar dari wajah mereka, mencerminkan kebahagiaan dari pengalaman berharga yang mungkin jarang mereka dapatkan.
Daiman Berbagi berharap kegiatan ini tidak hanya memberikan keterampilan memasak, tetapi juga menumbuhkan rasa percaya diri dan kreativitas anak-anak yatim. Terima kasih kepada Ibu Rita dan Laa Cherie Cake yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini. Semoga kebaikan ini membawa keberkahan bagi semua yang terlibat, dan anak-anak tumbuh menjadi pribadi yang mandiri serta bersemangat dalam meraih masa depan yang lebih baik.
Dukung Program-Program Unggulan Daiman Berbagi di >> KLIK <<