Di sebuah sudut ruang belajar PPTQ Ar-Risalah terlihat seorang santri perempuan bernama Syifaul Husna Qurrotul Aini yang akrab disapa Aini tengah fokus mendalami pelajaran Matematika. Dengan penampilan rapi dan konsentrasi penuh Aini menunjukkan ketekunan yang luar biasa. Santri ini dikenal tidak hanya cerdas tetapi juga memiliki semangat belajar yang tinggi.

Selain pelajaran sekolah Aini juga memanfaatkan waktu untuk mengulang hafalan Al-Qur’an menggunakan mushaf kecil yang penuh coretan tanda hafalannya. Dengan suara lembut ia melafalkan ayat-ayat surah Al-Baqarah yang sedang ia dalami. Kini hafalannya telah mencapai hampir 15 juz dan ia terus berusaha agar ayat-ayat tersebut tertanam kuat dalam ingatannya.
Pada malam hari setelah shalat Isya berjamaah Aini mengikuti kelompok murajaah di aula utama pesantren. Dengan penuh percaya diri ia menyetorkan hafalannya kepada ustazah. Setiap ayat ia lantunkan dengan tartil yang indah menggambarkan kedalaman pemahamannya terhadap kitab suci Al-Qur’an.
Dukung Program-Program Unggulan Daiman Berbagi di >> KLIK <<